SEKOLAH ANTIKORUPSI: KORUPSI DAN KRISIS IKLIM

Sekolah Antikorupsi 2021
Dokumen ICW - SAKTI Kaltim

Indonesia Corruption Watch (ICW) pada September 2022 akan menyelenggarakan Sekolah Antikorupsi (SAKTI) untuk daerah Kalimantan Timur. SAKTI ini mengangkat tema korupsi dan krisis iklim. Dalam penyelenggaraannya, ICW bermitra dengan Jaringan Advokasi Tambang Kalimantan Timur (JATAM Kaltim). SAKTI: Korupsi dan Krisis Iklim akan diselenggarakan secara luring selama 8 (delapan) hari dengan peserta terpilih yang telah melewati dua tahap seleksi.

Berikut persyaratan bagi calon peserta yang ingin mendaftar

  1. Pemuda/i berusia 17-25 tahun;
  2. Berdomisili di Kalimantan Timur;
  3. Mengikuti kelas Pengantar Antikorupsi untuk Umum (v2), serta Demokrasi dan Antikorupsi di akademi.antikorupsi.org (kelas dapat diikuti secara daring dan gratis dengan membuat akun pendaftaran terlebih dahulu);
  4. Mengisi formulir dan persyaratan administrasi dengan lengkap;
  5. Mengikuti dan lulus seluruh rangkaian seleksi SAKTI Krisis Iklim.

Tata  cara pendaftaran

  1. Mengunggah CV, sertifikat Akademi Antikorupsi, dan surat pernyataan pada formulir pendaftaran (format surat pernyataan dapat diunduh pada bit.ly/SuratPernyataanSAKTI);
  2. Mengisi formulir pendaftaran secara lengkap melalui tautan bit.ly/DaftarSAKTIKrisisIklim;
  3. Proses pendaftaran akan ditutup pada 11 Agustus 2022 pukul 23:59 WITA

Proses seleksi akan melalui beberapa tahap, yaitu:

  • Tahap satu: Seleksi administrasi dan mengikuti kuliah online di Akademi Antikorupsi
  • Tahap dua: Seleksi wawancara

Pelaksanaan SAKTI

SAKTI Krisis Iklim akan dilaksanakan pada 11—18 September 2022 secara luring di Samarinda, Kalimantan Timur. Seluruh kebutuhan dan akomodasi peserta selama pelaksanaan kegiatan SAKTI Krisis Iklim akan ditanggung oleh pihak penyelenggara.

Keterangan

  • Kegiatan ini tidak dipungut biaya (GRATIS).
  • Tanggal dan tempat pelaksanaan SAKTI dapat berubah sewaktu-waktu menyesuaikan dengan kondisi pandemi COVID-19. 

BAGIKAN

Sahabat ICW_Pendidikan