Interpol Buru Nunun ke 188 Negara
Masih Misterius
Keberadaan Nunun Nurbaeti Darajatun, tersangka kasus dugaan suap pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Miranda Goeltom, masih misterius. Padahal pihak Interpol sudah memburu ke 188 negara anggota dalam dua bulan terakhir.
‘’Sampai saat ini belum ada informasi,’’ ujar Kepala Bidang Penerangan Umum (Kabid Penum) Polri Kombes Boy Rafli Amar di Mabes Polri, Senin (22/8).
Boy mengatakan, Interpol belum berhasil sama sekali melacak jejak istri mantan wakil kapolri (purn) Komjen Adang Darajatun itu. Pihaknya tidak bisa memastikan apakah Nunun menggunakan identitas palsu, kendati paspor Nunun telah dicabut.
Dia mengungkapkan, pihaknya belum membentuk tim khusus untuk mengejar Nunun di luar negeri. ‘’Sebab keberadaannya belum diketahui, tidak mungkin tim berangkat mengecek ke 188 negara,’’ tambahnya.
Seperti diberitakan, Adang Daradjatun, suami Nunun Nurbaeti tetap tidak mau mengungkap keberadaan istrinya.
Menurutnya, mencari tahu keberadaan Nunun merupakan tugas aparat penegak hukum. Jika aparat hukum berhasil menemukan Nunun, Adang mempersilakan untuk membawa istrinya kembali ke Indonesia.(K24-25,80)
Sumber: Suara Merdeka, 23 Agustus 2011